Pentingnya Rapat Evaluasi Kinerja

Webp.net resizeimage

Bertujuan untuk mengevaluasi kinerja tenaga kependidikan di lingkungan Fakultas Pertanian UPN Veteran Jawa Timur, maka Dekan FP menyelenggarakan rapat akhir tahun 2019. Rapat dilaksanakan pada tanggal 30 Desember 2019 di Ruang Dekan FP. Rapat Evaluasi Kinerja Program Kegiatan yang diikuti oleh seluruh tenaga kependidikan FP.

Webp.net resizeimage 1

Rapat dipimpin langsung oleh Dekan Dr.Ir.Nora Augustien K.,MP dengan agenda mendengarkan seluruh capaian kinerja program kegiatan yang sudah dilaksanakan selama satu tahun. Permasalahan apa yang dihadapi disetiap sub bagian serta strategi apa yang akan ditempuh untuk mewujudkan keberhasilan dalam setiap Program Kerja yang telah ditetapkan di masing-masing sub.bagian.

Webp.net resizeimage 2

Hasil dari Rapat evaluasi kinerja tahun ini diharapkan mampu menjadikan motivasi bagi seluruh staff untuk mewujudkan Program Kerja yang penilaian kinerjanya dapat terukur dan akuntabel sesuai dengan Sistem Kinerja Pegawai. Sehingga sinergitas antara Perencanaan, Penganggaran, Pelaksanaan dan Pengawasan kinerja di tahun 2020 mendatang, antar sub bagian dapat terwujud dengan baik, serta terciptanya efisiensi dan efektifitas kinerja yang optimal.

EnglishBahasa Indonesia
EnglishBahasa Indonesia