Surabaya – Tiap organisasi maupun lembaga pasti membutuhkan seorang pemimpin khususnya beberapa Fakultas di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur. Setiap pemimpin pasti memiliki sifat atau ciri-ciri tertentu yang sangat penting misalnya kharisma, cara pandang, dan gaya kepemimpinan. Pada tanggal 31 Desember 2018, Rektor UPN Veteran Jawa Timur Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT melantik dekan di lingkungan UPN Veteran Jawa Timur. Salah satunya dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir. RA. Nora Augustien K., MP yang dilantik di ruang Bromo, Gedung Rektorat.
Setelah pelantikan dekan ini, diharapkan Dr. Ir. RA. Nora Augustien K., MP mampu mengemban tugas dan kepercayaan yang telah diberikan kepada beliau. Sehingga dapat memperbaiki SDM di Fakultas Pertanian baik dari tenaga pendidik, tenaga kependidikan maupun mahasiswanya menjadi lebih berkembang dan maju. Selain itu, dapat melayani dengan sabar dan ikhlas.
Selamat kepada Dr. Ir. RA. Nora Augustien K., MP yang telah dilantik sebagai Dekan Fakultas Pertanian Periode 2019-2022